News Update :
Twitter Facebook Google +1
Home » » Makanan Peningkat Kecerdasan

Makanan Peningkat Kecerdasan

Penulis : Unknown on Selasa, 27 Mei 2014 | 20.10

peningkat, kecerdasan
Jakarta – Masih banyak masyarakat yang berasumsi bahwa kecerdasa itu merupakan factor keturunan. Namun pada kenyataanya kecerdasa itu bisa ditingkatkan dengan makan-makanan yang bergizi dan mengandung Omega 3 yang baik untuk otak.

Berikut ini beberapa makanan yang dapat menikatkan kecerdasan yang dikutip dari Meetdoctor.com edisi senin, 26 Mei 2014 14:37 WIB :

1. Ikan salmon
Sudah bukan rahasia lagi kalau ikan salmon merupakan sumber terbaik asam lemak omega-3 dan asam eikosapentanoat (EPA) yang sangat penting bagi pertumbuhan dan perkembangan fungsi otak. Bahkan beberapa pakar kesehatan juga menunjukkan bahwa orang yang memperoleh asupan asam lemak lebih banyak memiliki pikiran lebih tajam dan mencatat hasil memuaskan dalam uji kemampuan.

2. Sayuran berwarna
Sayur-sayuran memiliki segudang manfaat yang baik untuk tubuh. Selain untuk mencegah kanker, sayuran berwarna seperti wortel, tomat, bayam atau labu kaya akan antioksidan yang dipercaya dapat membantu pertumbuhan otak anak.

3. Telur
Selain memiliki rasa yang nikmat dan hampir disukai oleh banyak anak kecil. telur juga kaya akan protein yang sangat baik untuk kecerdasan. Bahkan, kuning telur terbukti mengandung kolin yang dapat membantu perkembangan memori. Anda dapat menyediakan jenis variasi olahan telur untuk menambah selera makan anak anda.

4. Kacang-kacangan
Kacang merah mengandung protein, serat, vitamin, dan mineral serta karbohidrat kompleks yang diolah menjadi energi dan sangat baik untuk aktivitas sel-sel otak serta tubuh anak. Menurut hasil penelitian, kacang merah dan kacang pinto mengandung lebih banyak asam lemak omega 3 daripada jenis kacang lainnya, khususnya ALA, jenis asal omega 3 yang penting bagi pertumbuhan dan fungsi otak.

Ditulis oleh Rido Prayogo.
Share this article :

Posting Komentar

 
About me | Contact me | Privacy policy | Advertise with me | Site map
Copyright © 2014. kabar terkini . All Rights Reserved.
Design Template by panjz-online | Support by creating website | Powered by Blogger